Gambar Daging Sapi
Banyak sekali olahan yang terbuat dari daging sapi. Seperti soto, bakso, sup, sate, dan sebagainya. Daging sapi memiliki rasa dan aroma yang khas, dan tidak dimiliki daging lainya.
Namun, mengolah daging sapi tidak semudah membalikan telapak tangan. Hal ini dikarenakan, jika pengolahanya kurang tepat, tekstur daging sapi akan menjadi alot dan sulit dikonsumsi.

Cara Mengolah Daging Sapi Agar Empuk


Sudah menjadi rahasia umum, bahwa daging sapi merupakan bahan masakan yang "lumayan" sukar dimasak. Bahkan beberapa orang memilih untuk menyerah dalam mengolah daging sapi.
Bagi anda yang mungkin kesulitan untuk mengolah daging sapi, berikut beberapa tips mengolah daging sapi agar empuk.

1. Baking Soda


Selain digunakan untuk membuat kue, baking soda juga bisa dimanfaatkan untuk mengolah daging sapi. Kandungan pada baking soda akan memecah kandungan kolagen pada daging sapi. Hal ini akan menghasilkan tekstur daging yang lunak.
Cukup taburkan baking soda pada daging sapi, lalu diamkan selama kurang lebih 1 jam. Setelah itu, rendam dengan air dingin selama 15 menit. Dan daging sapi sudah siap diolah.

2. Garam


Garam juga bisa bermanfaat untuk mengolah daging sapi, agar lebih empuk. Garam bekerja dengan menghancurkan protein pada daging sapi, sehingga tekstur daging akan lebih empuk.
Cara penggunaanya juga cukup sederhana. Anda hanya perlu menaburkan garam pada permukaan daging, lalu diamkan sekitar 1 jam. Selanjutnya, basuh dengan air bersih, dan daging sapi sudah siap dimasak.

3. Buah Nanas


Cara selanjutnya, anda bisa memanfaatkan buah nanas. Buah dengan rasa asam manis ini, ternyata bisa membantu agar tekstur daging menjadi lebih lunak/empuk. Cukup parut buah nanas, lalu balurkan pada permukaan daging sapi. Diamkan selama beberapa saat, lalu bersihkan. Jangan terlalu lama, karena hal ini bisa membuat tekstur daging menjadi hancur.

4. Jahe


Jahe banyak dimanfaatkan baik untuk kesehatan, sampai bahan makanan. Jahe juga bermanfaat dalam membentuk tekstur daging agar lebih empuk, dan tidak alot. Kandungan enzim pada jahe, akan mengurangi ikatan protein pada daging sapi, sehingga menjadikan teksturnya lebih empuk.
Caranya, parut jahe lalu balurkan pada daging sapi. Diamkan selama kurang lebih 30 menit, dan daging sudah siap dimasak.

5. Pukul-pukul Daging Sapi


Memukul-mukul permukaan daging sapi, dipercaya bisa membuat teksturnya menjadi empuk. Gerakan memukul dapat membantu meregangkan jaringan pada daging sapi. Jaringan tersebut yang membuat tekstur daging agak keras.
Cukup pukul-pukul permukaan daging sapi, hingga teksturnya lebih empuk. Namun perlu diingat, jangan memukul terlalu keras karena bisa menyebabkan sari daging menjadi keluar.

Demikian informasi mengenai Cara Mengolah Daging Sapi Agar Empuk, semoga bermanfaat. Mohon maaf apabila terdapat kesalahan, jika ada pertanyaan silahkan tanyakan dikolom komentar.